Home 9 Trending 9 Google Station Berencana Sebar Internet WiFi Gratis di Indonesia

Google Station Berencana Sebar Internet WiFi Gratis di Indonesia

oleh | Trending

Kabar gembira untuk pengguna internet di seluruh Indonesia. Google Station, yaitu area akses WiFi gratis untuk public dipastikan akan segera hadir di Indonesia. Google sendiri berjanji bahwa rencana besar ini siap untuk untuk diproses segera di tahun ini.

Dalam menghadirkan WiFi gratis ini, Google tidak sendirian. Mereka menggandeng perusahaan penyedia akses internet lokal, yaitu Fiberstar dan CBN. Dalam hal ini, ketiganya akan bersinergi untuk berbagi tugas. Google akan mengelola kualitas koneksi internet WiFi dengan berbagai software besutannya. Sedangkan CBN dan FiberStar akan menyediakan kabel dan akses internet yang akan disebarkan sebagai WiFi.

“Di Indonesia banyak halangan untuk membuat akses internet yang bagus. Karena itu kami akan membawa Google Station ke Indonesia,” ungkap Tony Keusgen, Country Google Indonesia, di sela- sela acara Google for Indonesia, di Jakarta, Kamis (24/8/2017).

Baca Juga :  Di Balik Runtuhnya 7-Eleven di Indonesia, Pelajaran Apa yang Bisa Kita Ambil?

“Pertama Google Station akan ada di Jakarta, lalu Surabaya, Denpasar, Bandung, lalu kota-kota lain. Kami akan mulai tahun ini, jadi nanti akan ada jutaan orang yang bisa mengakses WiFi publik tersebut,” begitu terangnya.

Tony pun berjanji bahwa kualitas koneksi Google Station ini akan lebih baik dibandingkan kebanyakan WiFi publik. User akan dimanjakan dengan internet berkecepatan tinggi yang memudahkan akses berbagai layanan internet dasar, hingga streaming video HD.

 

Sebelumnya, Google Station juga sudah hadir di India dengan bekerja sama dengan RailTel dan Indian Railways yang merupakan provider lokal di negara tersebut.

“Kalau di India kami pasang di lebih dari 200 stasiun kereta. Kemudian karena ada Google Station, maka 15.000 orang di India jadi mulai mengenal internet untuk pertama kali,” terang Tony.

Baca Juga :  3 Alasan Utama Mengapa Google+ Resmi Ditutup Usai 7 Tahun Mengudara

“Masalah India itu kurang lebih sama. Kami sangat optimis dengan peran internet dalam perkembangan Indonesia, dan dalam beberapa bulan mendatang akan meluncurkan Google Station ini,” pungkasnya

Bagaimana menurut Anda? Tentu saja pasti menyenangkan ya bisa menikmati akses internet berkecepatan tinggi secara gratis? Dengan ini, pasti industri digital di Indonesia akan semakin menggeliat.

Featured Image Credit : Yoga Hastyadi/KOMPAS.com

Artikel Terkait :

Favorit Pembaca :

Mengenal Modus Penipuan Segitiga, Ciri-Ciri dan Cara Terhindar

Modus penipuan segitiga menjadi salah satu jenis penipuan yang sedang marak belakangan ini. Dalam prosesnya, penipuan ini melibatkan  tiga pihak yang sering kali tidak saling mengenal dan menyebabkan kerugian yang signifikan bagi korban.Pernahkah kamu mendengar...

7 Cara Ampuh Membuka Situs yang Diblokir, Berhasil Terbukti!

Membuka situs yang diblokir memang cukup tricky karena kamu perlu menerapkan beberapa tips yang work sesuai kebutuhan. Sebuah situs web sendiri diblokir oleh pihak tertentu karena berbagai alasan. Sebagai contoh, pemerintah, institusi pendidikan, kantor, dan bahkan...

Status Star Seller Hilang/ Dicabut? Ketahui Penyebabnya Disini

Secara tiba- tiba logo status Star Seller hilang alias dicabut? Panik nggak? Panik nggak? Wajar sih kalau Anda tiba- tiba panik. Pasalnya, Star Seller adalah salah satu properti yang berkontribusi penting terhadap reputasi seller di Shopee.Dengan mempunyai label...

Cara Mudah Import Ribuan Kontak dari File Excel ke Android

Punya ratusan atau bahkan ribuan kontak customer yang tersimpan rapi dan ingin di-import ke ponsel Android untuk kebutuhan campaign marketing? Duhhh…. Pasti kebayang dong betapa ribetnya kalau harus input kontak satu per satu ke smartphone Anda?Sebenarnya ada beberapa...

Cara Mengaktifkan Kartu SIM Terblokir agar Bisa Dipakai Lagi

Mendadak bingung saat menyadari kartu SIM terblokir? Well, reaksi yang wajar terjadi sebenarnya. Namun di sisi lain, kamu bisa mencoba berbagai cara untuk mengaktifkan kembali kartu yang terblokir.Ada beberapa alasan mengapa sebuah kartu SIM sampai terblokir. Yang...

15+ Ide Giveaway & Kuis yang Mudah Dilakukan di Media Sosial

Konten yang menarik sangat penting untuk meningkatkan keterlibatan di media sosial. Misalnya dengan mengolah ide giveaway atau kontes dan kuis social media, keterlibatan dalam halaman bisa meningkat secara drastis. Dalam media sosial, keterlibatan ini meliputi...

Artikel Terbaru :

Study Case Cuan $1000+ Per Bulan Melalui Lalu Lintas Sosial

Beberapa cerita membutuhkan lebih banyak waktu daripada yang lain, dan itu tidak masalah: tidak ada resep keberhasilan universal dengan waktu yang ketat. Bahkan ketika datang ke beberapa opsi yang populer dan tersebar seperti Direct Link pada lalu lintas sosial...

5 Cara Meningkatkan Lalu Lintas ke Saluran YouTube Edukasi Anda

Seiring dengan pertumbuhan popularitasnya, YouTube menjadi semakin kompetitif untuk para video content creator. Jika Anda sedang menumbuhkan saluran edukasi saat ini, butuh lebih dari sekedar konten berkualitas.Namun, strategi apa lagi yang bisa Anda terapkan untuk...

Kenali Jenis-jenis Reksadana untuk Investasi dengan Tepat

Untuk mulai berinvestasi di reksadana, penting sekali untuk lebih dulu mengenali apa saja jenis -jenis reksadana. Dengan begitu, hal ini memungkinkan setiap orang memilih sesuai dengan tujuan keuangan mereka. Reksadana sendiri adalah salah satu instrumen investasi...

Apa itu Anchor Text : Pengertian, Jenis, dan Cara Membuat

Dalam dunia digital marketing dan optimasi mesin pencari (SEO), istilah anchor text sering kali muncul sebagai salah satu elemen penting. Namun, apa sebenarnya anchor text itu? Bagaimana cara penggunaannya dalam sebuah website, dan mengapa ia memiliki peran penting...

0 Shares
Share via
Copy link
Powered by Social Snap